Welcome to My Blog!

Belajar Graffiti, Photoshop, Coreldraw Share Tutorials, Tips And Tricks
Follow Me

Membuat object 3 D di Coreldraw



By  Muda-Mudi Manunggal Tegalan     12/17/2011    Labels: 

Seperti program-program sejenisnya, seperti illustrator, freehand, dll. corelDRAW juga punya fasilitas membuat gambar 3D. Langsung saja saya tunjukan caranya.

1. Gambarlah sebuah objek seperti gambar dibawah, dengan menggambar sebuah segi lima.



Di bagian ini anda bisa merubah jumlah sudut yang akan dibuat

2. Mulai membuat bentuk 3D dengan menggunakan tool yang di tunjukan pada gambar.

3. Seleksi objek dan tarik ke bawah atau ke arah yang anda inginkan. Perhatikan A dan B:

A. berarti langkah pertama yang harus anda lakukan dengan menarik poros utama ke arah yang anda inginkan.
B. Tarik poros yang kedua apabila anda ingin memanjangkan atau menebalkan objek yang akan di buat.

4. Mewarnai objek utama dengan memilih warna di kolom warna, dan klik kanan pada gambar X yang ada pada kolom warna untuk menghilangkan garis pinggir pada objek.

5. Selanjutnya seleksi objek dan lihat pada kolom diatas terdapat menu seperti gambar di bawah. dan perhatikan tanda panahnya. Anda bisa mencoba-coba dengan tool ini, silahkan gunakan imajinasi anda dengan berkreasi sendiri. Saran saya pada kolom warna pertama, gunakan warna yg lebih tua dari warna utama segi lima yang tadi.

6. Hasilnya akan seperti ini,
7. duplikat sehingga menjadi beberapa bagian dan atur sedemikinan rupa.

8. Buat sebuah persegi

9. Pada tool sebelah kiri pilih seperti gambar

10. Anda akan di tampilkan menu seperti gambar, menu ini fungsinya untuk membuat background bergradasi. Pilihlah warna sesuai selera anda dan lihat hasilnya pada kolom kiri atas.
dan tekan ok

11. Objek yang dibuat terakhir kali akan menutup objek yang di buat sebelumnya, anda jangan kaget karena 3Dnya tidak hilang cuman ketututap dengan backgroundnya. Caranya, dengan mengklik kanan pada objek background dan kita akan menaruh background paling bawah dengan memilih seperti gambar.


Hasilnya seprti ini...

atau seperti ini

 
Bagi yang ingin mendownload file corelnya, silahkan klik disini

About Muda-Mudi Manunggal Tegalan

Salam kenal, Saya Catur Prasetyo Utomo, biasa dipanggil "PrasetyoDesign" Penulis dan pengelolah Blog tutorial desain grafis "Belajar Graffiti, Photoshop, Coreldraw". Blog ini menyajikan berbagai tutorial tentang Desain Grafis. Tutorial ini ditulis hanya bertujuan untuk referensi dan latihan yang praktis dengan menggunakan aplikasi Photoshop, CorelDraw dan aplikasi desain lain. Jika anda menganggap tutorial pada Blog ini bermanfaat, bagikan pada teman-teman yang lain, tutorial ini gratis untuk anda semua. Saya ucapkan terima kasih. Salam Desainer! Prasetyo Design

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Site Meter My Ping in TotalPing.com

Please Bantu Saya, Like This !!!

×

Powered By Prasetyo Design, Says and Thanks