Welcome to My Blog!

Belajar Graffiti, Photoshop, Coreldraw Share Tutorials, Tips And Tricks
Follow Me

Tutorial Membuat Efek Bayangan di Air pada Foto dengan CorelDraw



By  Muda-Mudi Manunggal Tegalan     12/01/2013    Labels: 
Apa Kabar Sobat PrasetyoDesign yang masih setia mengunjungi blog ane, hmmmt maaf ya uda lama gak update Tutorial-tutorial baru, ya yang dulu bikin tutorial tentang “ Cara Membuat Text Keren Effect Menyala di CorelDraw ala Prasetyo Design ”. Dan kali ini saya akan berbagi tutorial CorelDraw lagi yaitu " Tutorial Membuat Efek Bayangan di Air pada Foto dengan CorelDraw ", seperti contoh dibawah ini :



Oke Langsung aja nih langkah - langkahnya :

Langkah Pertama : Import Gambar atau foto Kamu

Pilih File >> Import >> pilih gambar atau foto dari folder kamu, disini saya menggunakan foto ane sendiri, buat contoh aja, hehe

 

Selanjutnya, Membuat Background Foto , membuat kotak untuk background Pilih tool Rectangle buat kotak diantara foto dan Beri warna Hitam pada kotak yang dibuat tadi.

  

Langkah kedua : Duplikasi dan Mirror Objek Foto

Selanjutnya duplikat dengan transformations, fitur ini letaknya pada Menu Bar >> Arrange >> Transformations >> dan pilih yang position atur seperti gambar dibawah ini:



Setelah kita duplikat menggunakan Transformation seperti diatas hasilnya seperti gambar dibawah ini:
dan kemudian Pilih Tool Miror Verticaly ( untuk membalikan objek seperti gambar diatas )

Langkah Ketiga : Memberi Efek Transparan Pada Objek Foto

Oke Selanjutnya adalah membuat objek menjadi Transparan,  seleksi pada objek foto hasil duplikasi dan pada Toolbox pilih Transparency tool.


Arahkan mouse diatas objek foto dan drag dengan arah diagonal ke bawah, sehingga akan tercipta efek transparan, seperti gambar diatas. 

Langkah keEmpat : Memberi Efek Bayangan Air Pada Objek Foto

Kemudian untuk membuat efek bayangan air bisa menggunakan fitur Ripple. Dengan pilih pada 
Menu Bar >> Bitmaps >> Distort >> pilih Ripple.


Dan akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini :


Atur pada kotak dialog dengan menggeser-geser slider atau kasih ukuran Period : 8 dan Amplitude 3 untuk Angle : 0 , sebelu klik OK tekan preview untuk melihat tampilan sementara, kalau dirasa sudah cukup sesuai yang kita harapkan klik OK.

Dan Hasil Finishing


Oke kawan sekian Tutorial Membuat Efek Bayangan di Air pada Foto dengan CorelDraw. terima kasih sudah berkunjung :D. Nantikan Tutorial CorelDraw dan Photoshop lainya.

About Muda-Mudi Manunggal Tegalan

Salam kenal, Saya Catur Prasetyo Utomo, biasa dipanggil "PrasetyoDesign" Penulis dan pengelolah Blog tutorial desain grafis "Belajar Graffiti, Photoshop, Coreldraw". Blog ini menyajikan berbagai tutorial tentang Desain Grafis. Tutorial ini ditulis hanya bertujuan untuk referensi dan latihan yang praktis dengan menggunakan aplikasi Photoshop, CorelDraw dan aplikasi desain lain. Jika anda menganggap tutorial pada Blog ini bermanfaat, bagikan pada teman-teman yang lain, tutorial ini gratis untuk anda semua. Saya ucapkan terima kasih. Salam Desainer! Prasetyo Design

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Site Meter My Ping in TotalPing.com

Please Bantu Saya, Like This !!!

×

Powered By Prasetyo Design, Says and Thanks